Kapolsek Andoolo Hadiri Kegiatan Pemkab Konsel

Pada hari selasa tanggal 13 Desember 2022 pukul 10.00 Wita Kapolsek Andoolo Akp Juwanto SH menghadiri Giat Pengangkatan dan pengukuhan ibu Bupati sebagai Bunda Literasi di kabupaten konawe selatan dan ketua TP. PKK kecamatan sebagai Bunda Literasi kecamatan. Serta sekaligus Penguatan program transformasi perpustakaan berbasis inklusi sosial (TPBIS) di kabupaten konawe selatan.


Pada hari itu bertempat di gedung Auditorium kantor bupati konsel, telah dilaksanakan giat Pengangkatan dan pengukuhan ibu bupati sebagai Bunda Literasi di kabupaten konawe selatan dan ketua TP. PKK kecamatan sebagai Bunda Literasi kecamatan. Serta sekaligus Penguatan program transformasi perpustakaan berbasis inklusi sosial (TPBIS) di kabupaten konawe selatan.

Adapun agenda dalam giat tersebut adalah sbb:
1. Pengangkatan dan pengukuhan ibu bupati sebagai Bunda Literasi di kabupaten konawe selatan
2. Pengukuhan TP. PKK kecamatan sebagai Bunda Literasi kecamatan
3. Penguatan program transformasi perpustakaan berbasis inklusi sosial (TPBIS) di kabupaten konawe selatan.

Bahwa giat tersebut di laksanakan adalah dalam rangka meningkatkan pembudayaan kegemaran membaca sebagaimana tertuang dalam Undang-undang Nomor 43 tahun 2007, tentang perpustakaan pasal 51 ayat 1 dan 2, bahwa pembudayaan kegemaran membaca di lakukan melalui gerakan nasional gemar membaca yang di laksanakan oleh Pemerintah daerah melalui keluarga, satuan pendidikan dan masyarakat.

Giat tersebut di hadiri oleh :
1. Bupati Konsel.
2. Kepala perpustakaan Nasional RI di wakili oleh Dr. Adin Bondar Pasaribu, M.Si.(Deputi bidang pengembangan sumber daya perpustakaan).
3. Forkopinda kabupaten konsel.
4. Para kepala OPD kab.konsel.
5. Ibu Bupati.
6. Ibu Wakil Bupati.
7. Para Camat se-kab.konsel.
6. Para ketua penggerak PKK kab.konsel.
7. Para Kepala Desa se-kabupaten konsel.

Adapun rangkaian kegiatan pada giat tersebut adalah sbb:
– Pembukaan
– Menyanyikan lagu Indonesia raya. Dan mar’s Perpustakaan.
– Pembacaan Doa
– Tampilan tarian tradisional di bawah binaan ibu literasi kab.konsel.
– Sambutan kepala perpustakaan kab.konsel. (Drs Sahrin Saudale, M.Si).
– Pembacaan Surat Keputusan pengukuhan bunda literasi kab.konsel.
– Pengukuhan bunda literasi kab. Konsel.
– Pembacaan SK Bunda literasi kecamatan se-kab.konsel
– Pengukuhan bunda literasi kecamatan se-kab.konsel.
– Sambutan Bupati konsel.
– Sambutan Deputi bidang pengembangan sumber daya perpustakaan (Dr.Adin Bondar Pasaribu, M.Si).
– Penyerahan sejumlah bantuan.
oleh deputi berupa Buku inpact stories dan 1 unit mobil perpustakaan.
– Pemberian Cinderamata oleh bupati konsel kepada Kepala perpustakaan Nasional RI.
– Sesi foto bersama.

Kegiatan tersebut diatas merupakan penguatan program tranformasi perpustakaan berbasis inklusi sosial (TPBIS) melalui pengkuhan bunda literasi kabupaten dan bunda literasi kecamatan se-kabupaten konsel menuju desa maju konsel hebat.

Kegiatan tersebut Meningkatkan fasilitas baca serta untuk meningkatkan dan mengedukasi masyarakat untuk gemar dalam membaca, serta Bekerja sama dalam memajukan perpustakaan, serta minat baca masyarakat.

Leave a Comment